E-MONEV POHON

Ringkasan

E-Monev pohon adalah suatu sistem pelayanan publik untuk melakukan monitor dan evaluasi kebutuhan pohon sesuai minat jenis yang diinginkan pemerintah, masyarakat, dan pihak swasta untuk dilakukan perencanaan dan penganggarannya. Aplikasi ini merupakan sebuah inovasi untuk memfasilitasi seluruh kebutuhan pohon diseluruh Provinsi Kalimantan Barat.

Saat ini masih banyak lahan tidur atau lahan kritis yang belum ditanam secara mandiri oleh masyarakat karena belum adanya akses pohon yang sesuai keinginan dan jenis lahan masyarakat itu sendiri. Dengan adanya aplikasi ini maka masyarakat dapat mengusulkan jumlah dan jenis pohon yang diinginkan sesuai kondisi lahan yang dimiliki.

Selain itu dengan adanya aplikasi ini memudahkan evaluasi hasil penanaman pohon yang dilakukan. Untuk dapat masuk pada aplikasi ini menggunakan web browser (Microsoft Internet Explorer, Google Chrome, Mozilla Firefox, Safari dan Opera). Perangkat yang dibutuhkan dalam pengoperasian aplikasi ini terdiri dari perangkat keras (hardware) dan perangkat lunak (software).

Untuk masuk ke sistem, pengguna dapat mengetikkan alamat yang akan dibangun pada address bar. Setelah pengguna mengetikkan alamat pada address bar, maka browser akan menampilkan halaman utama aplikasi E-Monev Pohon. Pada halaman utama aplikasi E-Monev Pohon akan tersedia tab menu dan form login. Tab menu yang dirancang antara lain : Beranda, registrasi, informasi, bantuan, permohonan pohon dan profil. Beranda merupakan halaman utama/halaman depan web aplikasi E-Monev Pohon yang didalamnya terdapat petunjuk untuk menunjang aktivitas pengguna.

Tab registrasi digunakan untuk menampilkan pengisian data-data pemohon. Tab informasi digunakan untuk menyajikan informasi terkait penggunaan EMonev Pohon, menu informasi ini terdiri dari tiga bagian yaitu berita, pengumuman, kalender kegiatan dan peraturan.

Tab menu bantuan digunakan apabila pengguna mengalami kendala dalam mengakses aplikasi E-Monev Pohon, menu bantuan ini terdiri dari menu lupa password. Tab menu yang paling penting dalam aplikasi ini adalah permohonan pohon, pada fitur ini pengguna dapat mengusulkan jenis dan jumlah pohon yang diinginkan dengan melampirkan data-data pendukung pada Sub Menu Data Lokasi dan Sub Menu Rona Awal Lokasi. Tab menu profil digunakan untuk menampilkan profil organisasi perangkat daerah terkait.

Untuk memudahkan layanan bagi pemerintah, masyarakat, dan pihak swasta dalam mengakses kebutuhan pohon sesuai minat jenis yang diinginkan melalui perencanaan dan penganggaran secara efektif dan efisien.sehingga dapat Memberikan manfaat langsung kepada pemerintah, masyarakat, dan pihak swasta dalam mengelola lahan tidur dan lahan kritis dengan mengusulkan jumlah dan jenis pohon yang diinginkan sesuai kondisi lahan yang dimiliki dapat Memberikan layanan publik yang transparans efektif dan efisien dan meningkatkan ekonomi masyarakat dari sektor kehutanan

Link video belum tersedia

Details

Share this Post