Sistem Informasi Bisa Kerja

Ringkasan

Selama ini sistem pengelolaan data Praktik Kerja Lapangan (PKL), dan penyerapan lulusan sekolah vokasi masih manual di tiap satuan pendidikan, penyampaian informasi lowongan masih tidak sesuai kompetensi keahlian. Penyediaan data yang akurat mengenai kegiatan PKL dan lulusan berguna untuk melakukan pemetaan kompetensi dan keterserapan lulusan (tracer study). Lambat laun akhirnya menjadi permasalahan sinergitas yang belum terbentuk (belum link- and-match). Yakni, hubungan antara pihak sekolah vokasi dengan IDUKA (Industri dan Dunia Kerja). Inovasi yang dilakukan terkait peningkatan tata kelola informasi adalah dengan membangun sistem informasi yang bertajuk BISA KERJA (Bisakerja.co.id). Bisa Kerja merupakan sistem yang menghubungkan antara pihak sekolah dengan IDUKA dalam hal memberikan layanan dan informasi PKL, penelusuran lulusan dan pemenuhan kebutuhan ketenagakerjaan yang terintegrasi dengan seluruh perusahaan yang ada di provinsi Kalimantan Barat. Kegiatan penggunaan Sistem informasi BISA KERJA berupa pengembangan sistem informasi yang terintegrasi, akurat, efisien, dan efektif, terkait data lulusan, pencari kerja dan perusahaan pencari tenaga kerja, link and match satuan pendidikan dengan industri dan dunia kerja, penelusuran dan keterserapan lulusan.

Penggunaan sistem informasi BISA KERJA ini bertujuan untuk: 1. Peningkatan efektivitas dan efisiensi monitoring dan evaluasi pelaksanaan Praktik Kerja Industri siswa SMK Kalimantan Barat; 2. Meningkatkan keterserapan lulusan SMK sesuai dengan kebutuhan industri dan dunia kerja (IDUKA); 3. Meningkatkan kualitas pelayanan publik dalam hal informasi terkini dan terintegrasi mengenai lowongan pekerjaan; 4. Menyediakan informasi kebutuhan tenaga kerja oleh industri di seluruh Kabupaten/Kota Provinsi Kalimantan Barat secara online melalui sistem informasi yang terintegrasi.

Link video belum tersedia

Details

Share this Post