GREEN COLLABORATION

Ringkasan

 

Pengelolaan sumber daya alam dalam hal ini areal bernilai konservasi tinggi diperlukan untuk memenuhi berbagai kepentingan dari masyarakat setempat, pemegang izin dan negara dalam hal ini Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat. Ini merupakan tantangan yang penting dalam menjaga keberlangsungan areal itu sendiri. Areal bernilai konservasi tinggi merupakan areal yang seringkali menjadi sengketa oleh kelompok-kelompok yang berbeda kepentingan dan mereka akan terus berjuang untuk mendapatkan manfaat sehingga untuk menyeimbangkan berbagai kepentingan tersebut diperlukan pengembangan strategi dan mekanisme yang mengkolaborasikan diantara kelompok yang berbeda kepentingan. Green Collaboration merupakan konsep yang mengelola sumber daya alam dengan baik dan bertanggungjawab, mampu memberikan manfaat ekonomi kepada masyarakat setempat melalui pemberdayaan dengan tetap mengedepankan konsep perlindungan sumber daya alam. Kolaborasi yang didasarkan atas kesepakatan dengan mencoba untuk melibatkan segala unsur dengan mengedepankan azas saling memahami dan mengetahui tujuan, kepentingan, kapasitas dan aksi masing-masing dengan legal standing dari Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat yang saat ini belum pernah dilaksanakan. Berdasarkan Peraturan Daerah Nomor 6 tahun 2018 tentang Pengelolaan usaha berbasis Lahan berkelanjutan terdapat kewajiban bagi setiap perusahaan untuk mengalokasikan areal konservasi sebesar 7 pada lokasi izin perusahaannya.Tujuan dari Inovasi ini adalah 1. Terwujudnya pengelolaan areal bernilai konservasi tinggi memberikan manfaat ekonomi masyarakat setempat; 2. Meningkatnya status Indeks Desa Membangun khususnya desa-desa yang berada di dalam dan sekitar hutan yang bernilai konservasi tinggi. Inovasi ini memberikan manfaat terutama kepada masyarakat di sekitar konsesi perusahaan serta pemegang konsesi atau pihak swasta pada inovasi ini menghasilkan Green Collaboration dapat mendukung peningkatan perlindungan dan pelestarian lingkungan hidup dengan tetap memberikan dampak terhadap peningkatan kesejahteraan masyarakat.

Link video belum tersedia

Details

Share this Post