E- Activity

Ringkasan

Berangkat dari prinsip yang terdapat dalam konsep reformasi birokrasi, keinginan untuk mencari strategi jitu dalam mengembangkan standar mutu pelayanan publik serta tuntutan dari kemajuan zaman di bidang teknologi maka diperlukan keberanian inovasi dalam birokrasi dan pentingnya introduksi IT (Information Technology) termasuk di dalamnya terdapat Sistem Manajemen SDM Aparatur yang meliputi aspek sumber daya manusia yaitu pengembangan sistem penilaian kinerja dikaitkan dengan pemberian tunjangan kinerja.

Dalam implementasinya, terdapat dua hal utama yang diperhitungkan, yaitu tingkat kehadiran dan penilaian kinerja pegawai. Dalam hal mengelola penilaian kinerja pegawai, dibutuhkan suatu sistem penilaian kinerja yang didasarkan pada aspek produktivitas kerja yang dilakukan dengan penilaian dan pengukuran kinerja PNS berdasarkan pelaksanaan tugas. Untuk memudahkan penilaian dan pengukuran kinerja PNS, Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat membuat sistem penilaian berbasis teknologi informasi yang diberi nama e-Activity. E-Activity merupakan aplikasi berbasis web milik Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat yang digunakan untuk melakukan penilaian dan pengukuran kinerja PNS berdasarkan pelaksanaan tugas PNS serta perhitungan Produktivitas Kerja dalam pemberian Tambahan Penghasilan.

Tujuan utama dari pekerjaan ini adalah pembuatan aplikasi komputer berbasis web yang dibangun untuk mempermudah penilaian dan pengukuran kinerja PNS dalam pemberian tambahan penghasilan kepada pegawai negeri sipil di lingkungan Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat yang merupakan fungsi dari keberhasilan pelaksanaan reformasi birokrasi dan didasarkan pada kehadiran dan capaian kinerja PNS tersebut yang sejalan dengan capaian kinerja organisasi di mana PNS tersebut bekerja.

Lihat Video Inovasi

Details

Share this Post